Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PMDK STIS Tahun 2016

Hiburdunia.com - Penerimaan Mahasiswa Daerah Khusus (PMDK) Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS) Tahun Akademik 2016/2017. Selain melalui jalur reguler, pada Tahun Akademik 2016-2017, STIS juga membuka pendaftaran mahasiswa melalui Jalur PMDK (Penerimaan Mahasiswa Daerah Khusus). Penerimaan ini ditujukan untuk pemuda/pemudi Indonesia yang memiliki minat dan motivasi tinggi untuk dididik menjadi ahli statistika terapan.

Proses penerimaan jalur reguler dilakukan melalui persaingan yang terbuka antar peserta seleksi yang diselenggarakan di 33 provinsi di Indonesia. Sedangkan Penerimaan mahasiswa melalui jalur PMDK pada Tahun Akademik 2016/2017 ditujukan bagi para siswa/siswi dengan prestasi akademik yang baik selama belajar di SMA/MA yang berlokasi di 26 kabupaten/kota terpilih yang tersebar di 15 provinsi, dengan rincian sebagai berikut:
  1. Kab. Samosir, 
  2. Kab. Empat Lawang, 
  3. Kab. Lebong, 
  4. Kab. Kapahiang, 
  5. Kab. Bangka Barat, 
  6. Kab. Bangka Selatan, 
  7. Kab. Kep. Anambas, 
  8. Kab. Kayong Utara, 
  9. Kab. Pulang Pisau, 
  10. Kab. Barito Timur, 
  11. Kab. Malinau, 
  12. Kota Bitung, 
  13. Kota Tomohon, 
  14. Kab. Toli-Toli, 
  15. Kab. Boalemo, 
  16. Kab. Pohuwato, 
  17. Kab. Dompu, 
  18. Kab. Bima, 
  19. Kab. Seram Bagian Timur, 
  20. Kab. Halmahera Tengah, 
  21. Kab. Halmahera Timur, 
  22. Kab. Tidore Kepulauan,
  23. Kab. Teluk Bintuni, 
  24. Kab. Sorong, 
  25. Kab. Biak Numfor dan 
  26. Kab. Mimika.
    Mereka yang diterima di STIS melalui jalur PMDK, setelah lulus akan ditempatkan di BPS Kabupaten/Kota di daerah asal provinsinya masing-masing.

Persyaratan Umum

  1. Sehat jasmani dan rohani dan tidak cacat fisik, tidak buta warna, dan bebas narkoba.
  2. Siswa kelas XII SMA jurusan IPA atau Madrasah Aliyah jurusan IPA Tahun Akademik 2015/2016.
  3. Menempati peringkat 5 besar kelas ketika di kelas X dan XI pada setiap semester.
  4. Umur tidak lebih dari 22 tahun pada tanggal 1 Oktober 2016.
  5. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama mengikuti pendidikan di STIS.
  6. Tidak sedang menjalankan ikatan dinas dengan instansi lain.
  7. Bersedia mematuhi peraturan STIS.
  8. Bersedia menandatangani Surat Perjanjian Ikatan Dinas (SPID).
  9. Setelah lulus, Bersedia ditempatkan di unit kerja Badan Pusat Statistik (BPS) di provinsi asalnya sampai ke tingkat kabupaten/kota

Jadwal Pendaftaran

  1. Pendaftaran Online tanggal 26 November s.d. 4 Desember 2015
  2. Seleksi administrasi dan ujian tertulis tanggal 7-11 Desember 2015
  3. Pengumuman Hasil seleksi administrasi dan ujian tertulis tanggal 8 Februari 2016
  4. Tes Kesehatan tanggal 15-19 Februari 2016
  5. Pengumuman tes kesahatan tanggal 14 Maret 2016
  6. Daftar ulang matrikulasi tanggal 29 Juli 2016
  7. Matrikulasi tanggal 1-30 Agustus 2016
  8. Daftar ulang umum tanggal 31 agustus - 2 september 2016
  9. Kuliah perdana tanggal 3 september 2016
  10. Masa integrasi pendidikan kampus tanggal 5-20 september 2016
  11. Mulai perkuliahan 10 oktober 2016

Kontak

untuk informasi selengkapnya silahkan kunjungi website STIS di www.stis.ac.id atau dengan menghubungi via telepon di kontak berikut ini :
Kampus STIS
Jl. Otto Iskandardinata No. 64C
Jakarta 13330
Telp. (021) 8191437, 8508812
Fax. (021) 8197577
Hotline PMB (021) 85900884
(Jam Kerja Senin-Jumat Pukul 08.00 WIB - 15.30 WIB)