Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Ujian Tertulis

Hal penting yang Harus Diperhatikan Sebelum mengikuti Ujian Tertulis, Tes Potensi Akademik, Tes Bahasa Inggris, atau Tes tertulis lainnya. Ujian tertulis masuk STAN atau biasa disebut Tes Potensi Akademik (TPA) dan Tes Bahasa Inggris (TBI) adalah tes yang paling menentukan kelulusan peserta USM STAN,
meskipun yang lain juga bisa mengugurkan peserta. Jika sudah lulus tes tersebut, peluang untuk menjadi mahasiswa STAN sangat besar. Jadi Anda benar-benar harus siap untuk tes tersebut. Beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum dan menjelang tes tersebut adalah 

  • menjelang hari H, peserta sudah harus mengerti semua tipe soal dan benar-benar siap untuk ujian.
  • Pakaian
    Panitia tidak menentukan secara spesifik mengenai pakaian yang harus dikenakan peserta. Peserta boleh memakai pakaian bebas tetapi harus sopan dan rapih serta memakai sepatu.
    Untuk pria, Sebaiknya mengenakan kemeja.
  • Datang Sebelum Ujian Dimulai
    Ujian dilaksanakan secara serentak diseluruh Indonesia. Biasanya dimulai jam 08.00 WIB atau 09.00 WITA atau 10.00 WIT. Sebaiknya peserta datang satu jam sebelum ujian dimulai. Tujuannya agar peserta bisa mempelajari aturan ujian, melengkapi syarat dan alat yang masih kurang, dan tentunya peserta mempunyai waktu untuk mereview soal-soal yang telah dipelajari.
  • Jangan Lupa membawa Bukti Peserta Ujian yang Asli (BPU). 
  • Bawa Foto seperti yang tertempel pada BPU. Hal ini hanya untuk mengantisipasi, kali aja panitia meminta tambahan foto.
  • Siapkan Pulpen tinta warna hitam, jangan yang tinta cair. Pulpen tersebut untuk tanda tangan daftar hadir 
  • Siapkan Pensil 2B sebanyak 2 buah dan sudah raut. Kalo bisa bawa lebih. Satu detik sangat penting dalam USM STAN, jadi jangan buang waktu sekian detik hanya untuk meraut pensil yang sudah tumpul 
  • Penghapus pensil  juga harus Anda siapkan
  • Penggaris untuk melingkari lembar jawaban. penggaris tersebut bertujuan agar lingkaran Anda lebih rapih.

  • Papan pengalas lembar ujian. Ini sangat penting dan harus anda bawa. Karena biasanya meja ujian tidak rata, atau mungkin banyak lubang-lubang kecil. Bisa juga panitia tidak menyiapkan meja, seperti yang ujian di GBK.
  • Sebaiknya siapkan Tissue untuk melap keringat. Jangan sampai keringat Anda mengotori lembar ujian 
  • Bawa minuman jika diperbolehkan. Hal tersebut untuk mengantisipasi dehidrasi, karena jika kita dehidrasi, biasanya sulit untuk berkonsentrasi.
  • Sebelum ujian pastikan Handphone Anda sudah non Aktif. Simpan baik-baik dalam tas.
  • Berdoalah sebelum ujian, agar Anda diberi ketenangan dalam menjawab ujian.
  • Jangan sampai hilang konsentrasi.
  • salah satu yang juga penting adalah kesehatan Anda. Jadi jaga baik-baik kesehatan anda sebelum Ujian
  • Selamat Ujian Kawan, Semoga sukses. Amin